Pixsel adalah
sebuah titik terkecil dalam sebuah gambar grafis yang dihitung per inci. Setiap pixel yang menyusun sebuah foto membawa
informasi yang menentukan warna (hue), kekuatan warna foto (saturation) serta
seberapa terang warna yang bisa ditampilkan (brightness). Foto yang terdiri dari jutaan piksel (1 megapiksel = 1 juta
pixel), memungkinkan mata manusia sudah tidak dapat mengenali lagi sebuah piksel
secara terpisah-pisah seperti kotak-kotak.
Setiap pixel
memiliki 1 warna dan tersusun berimpitan satu sama lain. Ilusi optik
menyebabkan mata kita menangkap komposisi pixel-pixel itu sebagai suatu gambar
utuh. Ketika kamu mengolah di suatu daerah gambar atau foto, sebenernya kamu
lagi mengolah pixel dalam daerah tersebut. Kualitas akhir dari suatu foto atau
gambar yang diolah ditentukan oleh seberapa baik kamu mengubah pixel-pixel
tersebut.
Tetapi penjelasan pixsel bukan hanya itu saja,
seperti pixsel yang dicetak dalam suatu kertas dengan mesin cetak, pixsel yang
dibawa oleh sinyal elektrik, pixsel dalam layar, pixsel dalam kamera digital,
dan lain-lain. Pixsel, sampel warna, yang membentuk gambar digital mungkin saja
tidak sama dengan pixsel layar, dan tergantung bagaimana komputer menunjukan
sebuah gambar.
Pengertian Resolusi
adalah istilah yang digunakan untuk menyatakan jumlah titik atau pixel yang
digunakan untuk menampilkan suatu gambar. Resolusi yang semakin tinggi
berarti semakin banyak pixel yang digunakan untuk menyusun suatu gambar,
sehingga gambar dapat menjadi lebih jelas dan tajam.
Setiap pixel kecil adalah fotodioda yang sensitif
terhadap cahaya. Mereka memiliki ruang kecil untuk menangkap foton dalam
cahaya. Selain itu, masing-masing pixel juga memiliki filter mikro. Filter ini akan
menyerap cahaya merah, biru atau hijau dan memantulkan setiap panjang gelombang
cahaya lainnya. Di bagian bawah pixel, kabel menghubungkannya ke prosesor
gambar.
Foto
dioda adalah jenis dioda yang
berfungsi mendeteksi cahaya. Berbeda dengan
diode biasa, komponen elektronika ini akan
mengubah cahaya menjadi arus listrik. Cahaya yang dapat dideteksi oleh diode
foto ini mulai dari cahaya infra merah, cahaya tampak, ultra ungusampai dengan sinar-X.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar